Paripurna HUT Kota Pekanbaru ke-236 Tahun Berjalan Sukses

PEKANBARU, membacabangsa.co.id - Gubernur Riau H Syamsuar memuji perkembangan Kota Pekanbaru, dari tahun ke tahun. Perkembangan Kota Pekanbaru sudah dilirik berbagai investor dari dalam dan luar negeri. Sehingga Kota Pekanbaru mendapat Predikat penghargaan dari Pemerintah pusat. Sidang Paripurna Istimewa Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pekanbaru yang ke-236 tahun 2020, Selasa (23/6/20).

Dalam sambutan Gubernur, Koota Pekanbaru berkembang menjadi sentral ekonomi nasional saat ini. Apalagi ini ditandai dengan tingkat urbanisasi yang tinggi. Sebagai kota perdagangan dan jasa, Kota Pekanbaru setiap tahun nampak jelas perkembangannya," kata Gubernur dalam sidang paripurna.

Turut hadir dalam sidang Paripurna Istimewa Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pekanbaru yang ke-236, Walikota Pekanbaru Firdaus MT, Wakil Walikota Ayat Cahyadi, Kapolresta Pekanbaru, Dandim Pekanbaru, Kejari Pekanbaru, perwakilan LAMR Pekanbaru, perwakilan Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, perwakilan anggota DPRD Riau, serta unsur Forkopimda lainnya.

Lebih lanjut dikatakan Gubernur, karena Kota Pekanbaru menjadi tujuan investasi para investor dunia, kini sedang dibangun jalan tol di beberapa titik. Tentunya pembangunan ini, selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).

"Nanti ada jalan tol, dari Pekanbaru - Kampar - Sumbar, Pekanbaru - Rengat, serta dari Rengat - Jambi. Tentu ini mempermudah para investor. Kami dari Pemerintah Provinsi bangga," terangnya.

Dalam sambutan tersebut, Gubernur juga menyinggung soal penanganan dan pengendalian Covid-19, yang sukses dilakukan Tim Gugus Tugas Pemko Pekanbaru.

Bahkan secara nasional, penanganan covid-19 di Pekanbaru, merupakan terbaik. Pernyataan ini juga dilontarkan saat Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis berkunjung ke Pekanbaru kemarin.

"Saat ini, kita mendukung program PHB (prilaku hidup baru) yang diterapkan Pemko, untuk mengajak masyarakat menjalani hidup sehat. Jangan sampai gelombang kedua lebih parah dari gelombang pertama. Mari kita sama-sama berdoa, agar wabah corona benar benar selesai," pintanya mengajak.

Gubernur juga mendukung kebijakan yang sudah digariskan Walikota, yang tentunya untuk kesejahteraan masyarakat banyak.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Riau, kami mengucapkan selamat HUT Kota Pekanbaru ke-236. Semoga masyarakat sejahtera. Selamat juga atas prestasi penanganan covid-19 dari kementerian. Mudah - mudahan covid-19 tak bertambah di Pekanbaru," harapnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Pekanbaru Hamdani SIP juga mengakui, bahwa di masa kepemimpinan Firdaus - Ayat saat ini, perkembangan Kota Pekanbaru sangat maju. Penataan kotanya juga sangat baik. Hal ini tentunya sangat dirasakan oleh masyarakat Pekanbaru.

Politisi PKS ini berharap, di sisa masa jabatan mereka ini, Kota Pekanbaru akan lebih maju lagi, dengan harapan visi dan misi yang belum terselesai, dapat diselesaikan sampai akhir masa jabatannya.

Kemudian Hamdani juga mengharapkan, sinergisitas antara eksekutif dan legislatif, dapat lebih baik lagi. Sehingga pembangunan yang diharapkan masyarakat Pekanbaru dapat terwujudkan seperti yang dicita-citakan.

"Tahniah atas ulang tahun Kota Pekanbaru ke 236, semoga kita bisa terus bekerja untuk masyarakat kota ini," katanya.

Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus MT, tampak sumringah atas suksesnya, pelaksanaan sidang paripurna istimewa HUT Kota Pekanbaru, yang dihelat di DPRD Kota Pekanbaru.

Meski kini dihadapkan pada persoalan covid-19, dengan tiga kali beruntun diterapkannya PSBB hingga masuk masa transisi new normal, rasa syukur disampaikan kepada seluruh jajarannya, serta seluruh lapisan masyarakat kota Pekanbaru.

Politisi PKS ini berharap, di sisa masa jabatan mereka ini, Kota Pekanbaru akan lebih maju lagi, dengan harapan visi dan misi yang belum terselesai, dapat diselesaikan sampai akhir masa jabatannya.

Kemudian Hamdani juga mengharapkan, sinergisitas antara eksekutif dan legislatif, dapat lebih baik lagi. Sehingga pembangunan yang diharapkan masyarakat Pekanbaru dapat terwujudkan seperti yang dicita-citakan.

"Tahniah atas ulang tahun Kota Pekanbaru ke 236, semoga kita bisa terus bekerja untuk masyarakat kota ini," katanya.

Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus MT, tampak sumringah atas suksesnya, pelaksanaan sidang paripurna istimewa HUT Kota Pekanbaru, yang dihelat di DPRD Kota Pekanbaru.

Meski kini dihadapkan pada persoalan covid-19, dengan tiga kali beruntun diterapkannya PSBB hingga masuk masa transisi new normal, rasa syukur disampaikan kepada seluruh jajarannya, serta seluruh lapisan masyarakat kota Pekanbaru.

"Terima kasih kepada Gubernur Riau. Semoga Pemko dan Pemprov dapat bersinergi dalam pembangunan, termasuk dengan pusat. Apalagi keberhasilan yang diraih sampai saat ini, berkat dukungan semua pihak yang meliputi umaro, ulama dan umat," ucap Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus, MT.

Hasil pantauan membacabangsa.co.id, Meski dalam suasana New Normal, pelaksanaan sidang  paripurna dapat dilaksanakan dengan khitmad. Apalagi mengusung konsep Melayu modern sehingga terlihat suasananya berbeda. Pajangan papan bunga sudah terlihat menghiasi Jalan Sudirman menuju pintu masuk DPRD Kota Pekanbaru. Di pintu masuk itu dibuat gapura yang dihiasi bunga-bunga menunjukkan kesan asri.

Bahkan semua undangan yang masuk gedung, wajib difoto dengan latar belakang tulisan HUT ke-236 Kota Pekanbaru serta dicek suhu tubuh dan memakai masker sebelum masuk ke ruangan acara. Di dalam gedung, panitia acara juga memajang foto Pekanbaru dari masa ke masa, dipajang juga foto wali kota pertama hingga wali kota saat ini.(Adv/Mila)

Komentar Via Facebook :